SMA Xaverius 5 Belitang, Rabu tepatnya pada tanggal 17 Agustus 2022 seluruh Warga Negara Republik Indonesia menggelar upacara peringatan hari Kemerdekaan Bangsa Indonesia yang ke 77 Tahun. Semua kalangan pelajar dari berbagai sekolah di seluruh Indonesia ikut merayakan serta memeriahkan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia yang Ke 77 Tahun, salah satu sekolah yang ikut merayakannya yaitu SMA Xaverius 5 Belitang turut serta menggelar upacara bendera untuk memperingati HUT RI ke-77 di Lapangan Desa Sukosari Kecamatan Belitang bersama-sama dengan beberapa sekolah terdekat yaitu SD-SMP Charitas 02 Mojosari dan SD Negeri Sukosari bersama perangkat Desa Sukosari dan Beberapa perangkat desa terdekat.
“Pelaksanaan Peringatan HUT RI ke 77 dilapangan Desa Sukosari ini berjalan dengan baik walaupun kondisi lapangan sedikit becek karena hujan semalamnya tetapi semuanya tetap berjalan dengan bagus karena semua telah dipersiapkan sebelumnya dan PASKIBRA dari SMA Xaverius 5 Belitang sudah benar-benar siap dan bagus dalam pelaksanaannya, karena ini merupakan momentum hari besar dan setahun sekali pada HUT RI yang ke-77 tahun, ”Jelas Bapak Kepala Desa Sukosari dan BABINSA Wilaya Sukosari".
Tidak hanya pelaksanaan puncak HUT RI saja pada hari ini, besoknya hari kamis, 18 Agustus 2022 Pengurus OSIS/PPSK SMA Xaverius 5 Belitang akan melaksanakan berbagai macam lomba untuk turut serta memeriahkan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia yang Ke-77 Tahun. Dimana akan diikuti oleh seluruh Peserta Didik dan Tenaga Pendidik Serta Kependidikan SMA Xaverius 5 Belitang.
0 Comments:
Posting Komentar