SELAMAT DATANG DI BLOG PERPUSTAKAAN SMA XAVERIUS 5 BELITANG // INFORMASI - TELAH DIBUKA PENDAFTARAN PESERTA DIDIK BARU (PPDB) SMA XAVERIUS 5 BELITANG TAHUN PELAJARAN 2025/2026 - ALAMAT : JL. BELITANG-MARTAPURA BK 9, KEC.BELITANG, KAB.OKU TIMUR, SUMATERA SELATAN // INFORMASI HUBUNGI PANITIA PPDB BAPAK GREGORIUS DEDY SETIAWAN,S.Pd (0813-7978-1179), ADMIN PPDB (0851-5085-5618) // DAPAT JUGA MENDAFTAR SECARA ONLINE MELALUI LINK PENDAFTARAN (https://s.id/FormPPDBXavela25-26) // AYO DAFTAR SEKARANG DI SMA XAVERIUS 5 BELITANG BK 9 DENGAN JALUR PILIHAN YAITU JALUR PRESTASI (DAPATKAN BEASISWA PRESTASI) DAN JALUR GELOMBANG 1 (GRATIS SPP 2 BULAN PERTAMA) // SILAHKAN MANFAATKAN LAYANAN YANG TELAH DISEDIAKAN DENGAN SEBAIK-BAIKNYA. TERIMAKASIH. SALAM "IN OMNIBUS OPTIMUM" (TERBAIK DALAM SEGALANYA) //
close
Banner iklan disini

Juara 1 dan 3 Vlog Keren Tanpa Rokok

Baca Lebih Lengkapnya Klik Disini

PPDB SMA Xaverius 5 Belitang Tahun 2025/2026

Baca lebih lengkapnya Klik Disini.

Novel Komet

Baca lebih lengkap sinopsis Klik Disini.

Novel Bintang

Baca lbih lengkap sinopsis Klik Disini.

Novel Bulan

Baca lebih lengkap sinopsis Klik Disini.

Novel Peka

Baca lebih lengkap sinopsis Klik Disini.

Novel Ayah

Baca lebih lengkap sinopsis Klik Disini.

Novel Cinta Di Dalam Gelas

Baca lebih lengkap sinopsis Klik Disini.

25 Januari 2021

Puisi "Hanya Sebatas Teman" Karya Theresia Puji Lestari (Alumni SMA Xaverius 5 Belitang ) - Perpus SMA Xavela



Profil Penulis

Theresia Puji Lestari itulah namanya. Biasa dipanggil Puji. Puji adalah Siswi alumni SMA Xaverius 5 Belitang Tahun 2020. Saat ini tinggal di desa Sukoharjo yang sebelumnya saat proses pendidikan di SMA Xaverius 5 Belitang tinggal di Asrama Xavela St. Yohanes Don Bosco. Saat ini sedang melanjutkan studi kuliah S1 PGSD di Universitas Katolik Musi Charitas Palembang yang telah masuk melalui jalur Beasiswa Berprestasi.

 

HANYA SEBATAS TEMAN

(Karya : Theresia Puji Lestari)

Jarak,

Bagiku bukanlah yang menghalangi antara aku dan dirimu.

Waktu,

Bagiku bukanlah abad yang menghalangi antara aku dan dirimu.

 

Kita berpijak pada bumi yang sama

Menghirup udara yang setara

Bahkan pada langit yang tak berbeda.

 

Dulu kamu selalu titipkan sejumput kata

Selalu titipkan masa depan dengan sejuta makna

Hingga aku bertanya pada jiwa

Apa aku bisa mempertanggungjawabkannya?

 

Daun yang kering dan menguning

Membuat hatiku semakin hening

Mengheningi rasa yang terpendam pada aroma hati yang kelam

Dan lautan rasa yang dalam

 

Aku harap kamu paham

Tentang sajak yang baru ku sampaikan

Tentang rasa yang tak sepadan.

 

Kepadamu,

Yang pada rasa dan harapan

Kusampaikan maaf teman

Aku mulai nyaman

 

Semoga kamu bahagia

Dengan jarak dan waktu yang sama.

16 Januari 2021

Puisi "Suara Hatiku Saat Aku Sakit" Karya Bernadus Rendi Setiawan - Perpus SMA Xavela

Puisi Suara Hati - Perpus SMA Xavela


Bernadus Rendi Setiawan - Perpus SMA Xavela

Profil Penulis

            Bernadus Rendi Setiawan yang biasa di panggil Rendi adalah siswa kelas XI IPS di SMA Xaverius 5 Belitang. Rendi dilahirkan OKU Timur, 10 Mei 2003 dan tinggal di desa Karang Tengah BK 5 Kecamatan Buay Madang Timur. Motivasi Rendi membuat puisi ini berawal dari sebuah hobinya yaitu membaca dan mengarang cerita sehingga terciptalah puisi ini. Berikut dibawah ini adalah puisi karya Bernadus rendi Setiawan.

 

SUARA HATIKU SAAT AKU SAKIT
Karya : Bernadus Rendi Setiawan

 

Lihatlah dunia

Tawa orang di sana

Sedih tangis di sana

Marah orang juga di sana

Ratapi nasib hidup

Luka dalam pun sakit

 

Jujur aku tidak berdaya

Melihat mereka sedih

Namun apa daya aku

Bukanlah kehendakku

 

Ku tak berdaya

Terbaring dan sakit

Terkadang bangkit

Aku mulai berbohong

Demi mereka bahagia

Senyum mereka aku rindu

 

Jika aku merasakan luka

Mereka bingung mencari solusi

Ketakutan kehilanganku ada di mata mereka

Karna impitan ekonomi

Aku bingung untuk jujur

Aku tak ingin mereka sedih

 

Walau mereka tak jujur

Bahasa tubuh tak pernah menipu

Orang takut dan orang mencintai

Akan terlihat oleh cermin

 

Luka tak tampak

Sakit memang di rasa

Orang menjauhi ku

Mereka tak tahu apa yang terjadi

 

Aku ambil putuskan

Menutup dunia dari mata

Bukan karna aku sakit

Karna ku merasa iri

Aku melihat mereka tersenyum dan tawa

Aku disini menahan sakit dan penuh kebohongan

 

Sempat terpikir untuk berhenti bernapas

Namun niat batal karna mereka

Aku merasakan mereka sedih

Aku mati mungkin mereka akan kehilangan

Dan suatu saat kehidupan mereka akan kembali normal

Dan aku telah tidak menjadi pemeran utama dalam kisah

Aku kuat walau ku tak berdaya

 

 Aku ingin ini segera berakhir entah maut atau kesempatan

Aku ingin yang terbaik

Dalam doa semua ku serahkan pada sang pencipta

Ingin tawa bukan kecemasan

Ingin senyuman bukan ketakutan

Ingin bahagia bukan penderitaan

Bukan kesedihan tapi suka cita

Ingin semua hidup menjadi indah

 

Aku tak tahu,

Ini akan menjadi mimpi bagiku

Atau aku terlibat dalam peran kehidupan ini

Untuk semua dalam Tuhan kupercaya yang terbaik

Kasih kalian untukku kubalas dalam doa.

 

Terima kasih semua

Damai dalam cinta... 

Doa Sebelum Bekerja SMA Xaverius 5 Belitang - Perpus SMA Xavela



P : Pengantar ajakan doa dari Pemimpin Doa

P : Dalam Nama Bapa dan Putera dan Roh Kudus. Amin

P : Semoga Tuhan Beserta Kita

U : Sekarang dan selama-lamanya

 

Umat + Pemimpin :

Allah Bapa Kami, pencipta manusia dan alam semesta, kami bersyukur kepada-Mu, bahwa dengan bekerja kami boleh ambil bagian dalam karya-Mu mensejahterakan dan membahagiakan umat manusia. Kami mohon bimbingan-Mu dalam melaksanakan pekerjaan kami hari ini. Arahkanlah pikiran, perkataan, dan perbuatan kami, agar dalam Dikau kami memulai dan menyelesaikannya. Bimbinglah agar kami dapat bekerja dengan semangat kasih, lebih-lebih agar dapat bekerjasama dengan Dikau dan sesama. Dan kalau menjumpai kesulitan, semoga kami tidak kecil hati apalagi putus asa.

Ya Allah Yang Maha Baik, kami mohon berkatilah peserta didik kami dimanapun mereka berada, agar senantiasa tetap semangat dalam menjalankan proses pembelajaran mereka, agar mereka mampu mempersiapkan diri untuk menimba ilmu guna untuk bekal masa depan mereka.

Ya Allah Yang Maha Kasih, kami juga berdoa mohon berkat untuk kegiatan Penerimaan Peserta Didik Baru untuk tahun pelajaran mendatang. Ketuklah hati peserta didik yang saat ini masih duduk dikelas IX SMP beserta orang tuanya, agar berkenan menyekolahkan putera-puterinya di SMA Xaverius 5 Belitang sebagai lanjutan pendidikan mereka.

Ya Bapa, pada akhirnya semua jerih payah yang akan kami jumpai nanti kami persatukan dengan pengurbanan Yesus kristus, yang hidup bersama Dikau dalam persatuan Roh Kudus kini dan sepanjang masa. Amin.

 

L : Bacaan Injil Harian + Renungan

P : Bapa Kami .... Salam Maria ....

Kemuliaan .... Terpujilah ....

Santo Fransiskus Xaverius, Doakanlah kami.

Santi/a Pelindung kami, Doakanlah kami.

P : Dalam Nama Bapa dan Putera dan Roh Kudus. Amin.


15 Januari 2021

Puisi "Sobat Kenangan" Karya Bernadus Rendi Setiawan - Perpus SMA Xavela

 

Sahabat Kenangan - Perpus SMA Xavela

Bernadus Rendi Setiawan - Perpus SMA Xavela


Profil Penulis

            Bernadus Rendi Setiawan yang biasa di panggil Rendi adalah siswa kelas XI IPS di SMA Xaverius 5 Belitang. Rendi dilahirkan OKU Timur, 10 Mei 2003 dan tinggal di desa Karang Tengah BK 5 Kecamatan Buay Madang Timur. Motivasi Rendi membuat puisi ini berawal dari sebuah hobinya yaitu membaca dan mengarang cerita sehingga terciptalah puisi yang berjudul “Sobat Kenangan” yang menceritakan kenangan indah saat bersama dengan sahabat yang dibalut dengan bebagai rasa dan situasi. Berikut ini adalah puisi karya Bernadus Rendi Setiawan.

 

SOBAT KENANGAN

Karya : Bernadus Rendi Setiawan


Nyala api lilin di tengah kegelapan

Menerangi di saat tersesat jalan

Bermimpi melihat dia tersenyum

Canda tawa riang gembira

 

Teringat kenangan indah

Teringat kenangan bersama

Kenakalan bagaikan bocah

Kebahagiaan terasa ingin menari

Ingatlah dalam pikiran, hati dan jiwa

 

Air menghilangkan dahaga

Gula memberi rasa manis

Warna mempercantik lukisan

Suaramu dulu memotivasiku

 

Halangan kita lalui bersama

Rintangan kita anggap sebagai beban bersama

Badai bukan suatu halangan

Tangismu aku rasa sedih di hati

Tidak ingin rasanya terpisah

 

Entah dunia ini adil atau tidak

Ombak akan menggulung masa lalu

Ingat yang terkenang dan tersimpan

Waktu takdir pemisah antar dua tali terikat

Sudah hilang rupa tidak terlihat di mata

 

Inginku cari kemana semua pergi

Ingin kusimpan dan kukenang

Kata yang terulang dalam kalimat ini

Ditulis tanda, kau sangat berharga dalam hidup ini

 

Kalaku berpisah

Kehilangan suatu berharga

Bukan keluarga maupun saudara

Dia orang yang tidak Aku kenal sebelumnya

Namun ia mengerti tentangku

 

Warna di saat itu pelangi yang indah

Ingat sehabis hujan bumi pun basah

Langit biru mulai tertutup awan

Ini tempat kenangan di gedung itu

Saksi-saksi awal kita berjumpa

Tanah disana yang kita pijak terakhir

 

Langkah kita kini beda

Kita jauh, Kini melihat tak nampak

Dalam manisnya persahabatan

Aku rindu masa itu

Aku mengulang Kalimat itu tanda aku tak lupa

 

Tahukah kini doa adalah yang aku bisa sekarang

Bahagia untukmu

Tak tahu mengapa kita berpisah dan melupa kabar.

Temukanlah sahabat baru

Kejarlah mimpimu, dan jangan lupa tentang aku

Kau dalam ingatanku dan aku berharap demikian.

 

Aku ingat kala itu...


14 Januari 2021

Suka Menulis???, Yuk Menulis Di Perpus SMA Xavela !!!

 

Kegiatan Menulis - Perpus SMA Xavela

Hallo semuanya...

Salam Literasi...

Buat kalian yang suka menulis nih....

Sering menulis tapi gak tau mau dikemanakan karya tulis kalian??

Nah... Perpus SMA Xavela bisa menjadi solusi bagi kalian yang suka membuat karya tulis baik itu novel, cerita pendek, karya ilmiah, puisi, pantun, artikel, opini dan lain sebagainya.

Pada kesempatan kali ini Perpus SMA Xavela memberi kesempatan untuk kalian yang suka membuat karya tulis untuk bergabung dan berkompetensi dalam menyalurkan bakat kalian dalam membuat karya tulis. Setiap karya tulis yang kalian buat nantinya akan kami posting di blog Perpus SMA Xavela dengan mencantumkan nama kalian sebagai penulis atau pencipta karya.

Tujuan ajakan menulis ini adalah sebagai upaya untuk menyiapkan generasi emas Indonesia dimasa mendatang, yaitu dengan cara meningkatkan minat belajar, kompetensi, produktivitas karya dan gagasan serta suatu kepedulian pada bangsa melalui penanaman budaya literasi yaitu membaca, berpikir dan menulis yang di implementasikan dalam bentuk karya tulis pada siswa-siswi, mahasiswa ataupun pada masyarakat Indonesia.

AYO TULIS DAN KIRIM KARYAMU MELALUI >>> KLIK DISINI

GABUNG JUGA DI GROUP JIKA ADA KENDALA MELALUI >>>  KLIK DISINI

Keuntungan dari kegiatan ini :

1.    Karya akan di publikasikan di website Perpustakaan SMA Xaverius 5 Belitang dengan mencantumkan nama anda sebagai penulis.

2.    Karya akan diarsipkan di Perpustakaan SMA Xaverius 5 Belitang sebagai koleksi di perpustakaan.

3.    Bagi peserta yang aktif membuat karya tulis akan mendapatkan sertifikat keaktifian dalam gerakan menulis.

4.    Bagi yang karyanya menarik dan baik akan mendapatkan hadia menarik.

AYO TUNGGU APA LAGI...

TULIS KARYAMU BERSAMA PERPUSTAKAAN SMA XAVERIUS 5 BELITANG

09 Januari 2021

Kegiatan Senam Bersama Guru, Karyawan-Karyawati SMA Xaverius 5 Belitang - Perpus SMA Xavela

Kegiatan Senam Bersama Guru, Karyawan-Karyawati SMA Xaverius 5 Belitang.

Belitang - Sabtu, 09 Januari 2020 SMA Xaverius 5 Belitang.
SMA Xaverius 5 Belitang rutin menyelenggarakan kegiatan senam pagi bersama setiap hari jum'at sebelum proses pembelajaran dimulai. Selain senam sebagai kegiatan kebugaran jasmani, tetapi senam dilakukan sebagai penguatan pembinaan karakter siswa-siswi. kegiatan senam kebugaran jasmani bertujuan untuk meningkatkan kebugaran dan juga imunitas para peserta didik dan juga guru beserta staf karyawan. 
Semenjak Pandemi Covid-19 masuk dan menyerang Indonesia, kegiatan proses pembelajaran di SMA Xaverius 5 Belitang dilakukan dari rumah (DARING), termasuk kegiatan senam. Selama pandemi covid-19 ini siswa-siswi tetap diminta untuk melakukan aktivitas senam dirumah. Terkusus guru dan staff karyawan-karyawati SMA Xaverius 5 Belitang yang juga tetap melakukan senam bersama setiap hari sabtu pagi. 
Kegiatan senam bersama ini sangatlah diikuti dengan antusias oleh guru dan staff karyawan-karyawati SMA Xaverius 5 Belitang dimana untuk tetap menjaga kesehatan bahkan selain itu untuk terus menjaga interaksi yang baik antar sesama guru dan staff karywan-karyawati. Pelaksanaan senam tetap dilakukan dengan tetap mematuhi protokol kesehatan yaitu dengan menjaga jarak dan memakai masker.
Berikut adalah dokumentasi kegiatan senam bersama guru, staff karyawan-karyawati SMA Xaverius 5 Belitang pada hari Sabtu, 09 Januari 2020 penuh kesederhanaan dan sukacita :

Kegiatan Senam Bersama Guru, Karyawan-Karyawati SMA Xaverius 5 Belitang - Perpus SMA Xavela

Kegiatan Senam Bersama Guru, Karyawan-Karyawati SMA Xaverius 5 Belitang - Perpus SMA Xavela

Kegiatan Senam Bersama Guru, Karyawan-Karyawati SMA Xaverius 5 Belitang - Perpus SMA Xavela

Kegiatan Senam Bersama Guru, Karyawan-Karyawati SMA Xaverius 5 Belitang - Perpus SMA Xavela

Kegiatan ini diharapkan dapat terus dilanjutkan mengingat pentingnya menjaga kesehatan dan stamina tubuh agar imunitas tubuh semakin kuat menghadapi segala situasi baik cuaca ataupun dari virus yang dapat menyebabkan kondisi fisik kita mengalami penurunan. Selain itu mengingat kembali akan pentingnya menjaga diri kita agar dapat memutus mata rantai penyebaran covid-19 dan penguatan karakter hidup yang dapat dimulai dari hal-hal sederhana baik kepada peserta didik ataupun sesama guru dan staff karyawan-karyawati SMA Xaverius 5 Belitang agar memiliki semangat kebangsaan dan rasa cinta terhadap tanah air Indonesia.

Salam sehat untuk semuanya dan semoga tetap dalam naungan Tuhan Yang Maha Esa.
Salam In Omnibus Optimus "Maju Bersama Memberi Pelayanan Terbaik" 
XAVELA JAYA!!!

08 Januari 2021

Jam Layanan Perpustakaan SMA Xaverius 5 Belitang Tahun Pelajaran 2021/2022 - Perpus SMA Xavela


Selamat Pagi...

Salam Literasi...

Proses pembelajaran semester 2 tahun pelajaran 2021/2022 telah dimulai. Tetapi, kondisi saat ini yang masih terkendala adanya Pandemi Covid-19 secara berat hati tetepi dengan penuh kesiapan proses belajar mengajar (KBM) disekolah kita masih dijalankan dengan sistem Online Dalam Jaringan (DARING).

Menjadi tantangan tersendiri bagi Perpustakaan SMA Xaverius 5 Belitang untuk tetap memberikan pelayanan yang terbaik bagi para pemustaka. Berbagai inovasi terus berusaha diluncurkan untuk memenuhi kebutuhan literasi bagi pemustaka yaitu baik peyampaian informasi yang berbasis online melalui website dan juga penyediaan bahan pustaka elektronik yang disediakan melalui website dan sistem otomasi perpustakaan masih terus dikembangkan.

Selain memberikan pelayanan melalui online saat Pandemi Covid-19 ini berlangsung, Perpustakaan SMA Xaverius 5 Belitang tetap memberikan sistem layanan perpustakaan secara langsung. Dimana sistem layanan Perpustakaan SMA Xaverius 5 Belitang tetap wajib mengikuti aturan protokol kesehatan Covid-19 yaitu memakai masker, cuci tangan dan jaga jarak saat memasuki area sekolah. Maka dari itu bagi pemustaka yang ingin berkunjung ataupun melakukan peminjaman buku baik Fiksi, Non-Fiksi, Buku Mata Pelajaran dan lain-lain dapat berkunjung saat jam layanan perpustakaan berikut :


NO

HARI

JAM LAYANAN KUNJUNGAN

JAM LAYANAN PEMINJAMAN

1.

SENIN

07.30 - 13.00

07.45 - 12.45

2.

SELASA

07.30 - 13.00

07.45 - 12.45

3.

RABU

07.30 - 13.00

07.45 - 12.45

4.

KAMIS

07.30 - 13.00

07.45 - 12.45

5.

JUM’AT

07.30 - 10.45

07.45 - 10.30

6.

SABTU

07.30 – 12.50

07.45 - 12.40

Demikian informasi ini disampaikan. Tetap gunakan fasilitas yang ada dengan baik dan bijak. Terkusus tetap jaga jarak aman dan jaga kondisi fisik agar tetap terhindar dari virus Covid-19.

Selamat pagi dan salam literasi....


07 Januari 2021

Jadwal Peminjaman Buku Paket Semester 2 Tahun Pelajaran 2020/2021 - Perpus SMA Xavela

 

Logo Perpustakaan SMA Xaverius 5 Belitang

Selamat siang siswa/i SMA Xaverius 5 Belitang

Salam literasi... 

Sehubungan telah dimulainya proses pembelajaran semester 2 tahun pelajaran 2021/2022 yang dilaksanakan secara DARING. Maka dengan ini bapak sampaikan mengenai jadwal peminjaman buku paket pembelajaran semester 2 tahun pelajaran 2021/2022. Berikut ini adalah jadwal peminjaman buku paket :

 

NO

HARI, TANGGAL

KELAS

JAM LAYANAN

1

Jum’at, 8 Januari 2021

XII MIPA

07.30 – 11.00 WIB

2

Sabtu, 9 Januari 2021

XII IPS

07.30 – 13.00 WIB

3

Senin, 11 Januari 2021

XI MIPA

07.30 – 13.00 WIB

4

Selasa, 12 Januari 2021

XI IPS

07.30 – 13.00 WIB

5

Kamis, 14 Januari 2021

X MIPA

07.30 – 13.00 WIB

6

Jum’at, 15 Januari 2021

X IPS 1

07.30 – 11.00 WIB

7

Sabtu, 16 Januari 2021

X IPS 2

07.30 – 13.00 WIB

Dalam hal tersebut maka ada beberapa peraturan yang perlu dipatuhi saat peminjaman buku :

  1. Peminjaman buku dilakukan sesuai dengan jadwal masing-masing kelas
  2. Wajib membawa kartu anggota perpustakaan (bagi yang kartu anggotanya belum tercetak diharapkan mengonfirmasi kepada pustakawan hal ini perlu disampaikan karena sistem pencetakan kartu anggota perpustakaan sedang bermasalah)
  3. Bagi siswa/i yang belum mengembalikan pinjaman buku paket pada semester 1 maka belum dapat meminjam buku paket semester 2.
  4. Seluruh siswa/i SMA Xaverius 5 Belitang yang akan meminjam buku paket diwajibkan untuk memakai masker di area sekolah, cuci tangan sebelum masuk area sekolah, jaga jarak dengan sesama teman dan diharapkan langsung pulang setelah peminjaman dilakukan.
  5. Bagi siswa/i yang berhalangan mengambil buku paket pada jadwal yang ditentukan diharap untuk melapor pada pustakawan melalui WA Perpustakaan 083173769470.

Demikian informasi ini disampaikan dan terimakasih.

Salam literasi.